Selasa, 04 Oktober 2016

Dorong Anak Bercita-cita melalui Pengenalan Profesi

Jika mendengar kata laut, profesi apa yang ada di benak kita? Nelayan!
(Sumber: nationalgeographic.com)

Anak-anak di pesisir tahu gak ya, selain nelayan ada profesi apa lagi di lingkungan rumah mereka? Sekarang ada beragam pekerjaan lho, kawan! Untuk meraihnya tentu tidak mudah, ya. Selain semangat yang tinggi dan pendidikan yang tinggi, kita perlu juga mengenal cita-cita kita sedini mungkin. Berawal dari latar belakang tersebut, volunteer Asa Edu Project  yang tergabung sebagai Kelompok 2 mengajak adik-adik di Tambak Lorok untuk berkenalan dengan bermacam-macam profesi. Seperti apa, sih?


Kegiatan yang berlangsung pada hari Minggu tanggal 25 September 2016 kemarin diawali dengan pengenalan diri para kakak volunteer. Kemudian, kakak-kakak ini menjelaskan berbagai macam profesi; ada yang menjelaskan tentang TNI Angkatan Laut, arsitek, jurnalis, bahkan menteri kelautan. Agar lebih paham, kakak-kakak menggunakan gambar dan alat peraga juga. Seru, kan!

Kak Ida dan Kak Haqqi sedang menjelaskan profesi apa ya?
Adik-adik juga diajak untuk mewarnai gambar macam-macam profesi kemudian menjelaskan cita-cita mereka. Di penghujung acara, kertas warna-warni dibagikan oleh kakak-kakak. Anak-anak menuliskan nama dan cita-cita mereka pada kertas tersebut.  Kertas cita-cita ini kemudian digantung di ruang belajar dengan harapan agar adik-adik selalu ingat dan bersemangat dalam meraih impian mereka.

Gambar saya bagus kan, Kak?
Cita-cita kamu menjadi apa, Kawan? Adik-adik ada yang ingin jadi guru, dokter, tentara, dll.

Sampai jumpa di pekan dan cerita berikutnya ya, Kawan!

0 komentar:

Posting Komentar